top of page

Laptop ASUS ExpertBook B5 Series Penopang Produktivitas Bisnis Disaat Pandemic Covid-19

07/03/2022 | Chrycentia Henryana | #ASUSExpertBookB5Competition




Pandemi covid-19 merupakan permasalahan pokok bagi masyarakat di Indonesia terutama bagi kalangan seorang pembisnis. Bagaimana tidak akses dan transaksi yang awalnya berlangsung mudah saat ini harus lebih banyak menggunakan teknologi dan internet yang canggih.Saya sedikit bercerita tentang dampak yang cukup kuat akibat pandemik saat ini dalam memulai bisnis, yaitu kurangnya pendapatan dari konsumen. Semabri berkuliah saya menjalankan bisnis online shop untuk menunjang pendapatan saya. Tidak mudah sekali melakukan pemasaran hanya bermodalkan kemampuan berkomunikasi yang baik,melainkan bagaimana cara kita untuk menarik minat konsumen dengan bentuk pemasaran yang menarik dan kreatif.Tentunya dengan banyaknya kebutuhan untuk membangun sebuah brand atau bisnis saya memerlukan sebuah laptop yang memiliki banyak sekali kelebihan untuk menunjang aktivitas saya saat berbisnis. Pada saat itu lah saya menemukan ASUS ExpertBook B5 Series (B5302) Laptop Bisnis Ultra-Portable dengan layar ASUS OLED. Seketika saya langsung mencari tahu mengenai laptop canggih dari ASUS ini




Tidak dapat dipungkiri ternyata ASUS ExpertBook B5 Series (B5302) ini laptop yang sangat penting untuk saya ketahui. Mengapa? Tentunya selain banyak nya kelebihan,laptop ini cocok untuk mengambangkan bisnis Anda dengan bantuan teknologi yang canggih. Seri laptop ExpertBook B5 ini merupakan salah satu teknologi keluaran ASUS pertama yang dibekali dengan layar ASUS OLED. Teknologi layar tersebut mengabungkan keunggulan panel OLED yang dilengkapi dengan beragam fitur dan menampilakn visual dengan warna yang sangat kaya,akurat dan tidak merusak kesehatan mata.

Selain itu dengan menggunakan laptop berteknologi ASUS OLED ,Anda juga akan mendukung teknologi HDR dan telah terverifikasi VESA DisplayHDR True Black. Dengan kata lain ASUS OLED disediakan berdasarkan standart kebutuhan industri kreatif. Selain itu ASUS OLED juga dibekali dengan beberapa fitur yang bernama eye care. Apakah yang dimaksud dengan fitur eye care?, fitur ini merupakan fitur yang dibuat khusus untuk mengurangi spektrum cahaya biru untuk mata yang tentunya berbahaya untuk kesehatan mata.

Dengan berbagai kelebihan dari ASUS ExpertBook B5 ,berikut beberapa keunggulan yang perlu Anda ketahui tentang ASUS ExpertBook B5 ini

1. Durabilitas Kelas Tinggi



Tidak perlu khawatir dengan kecanggihan dari teknologi ASUS ini karena ASUS ExpertBook B5 ini dirancang untuk membantu Anda menjadi seorang profesionalis yang aktif. Mengapa? Karena ASUS ExpertBook B5 ini telah melalui berbagai pengujian ekstrim yang tentunya akan memaksimalkan kinerja Anda kedepannya. Berbagai pengujian seperti pengujian temperature tinggi, pengujian ketinggian,serta pengujian temperatur lingkungan dll. Bahkan saat Anda sedang makan sekalipun ,keyboard dari laptop ini sudah dilengkapi dengan fitur spill-resistant, yang mana dengan adanya fitur ini laptop Anda akan tetap aman walaupun terkena tumpahan cairan hingga 66cc.

2. Mendukung Mobilitas Tinggi

Seiring zaman yang semakin canggih ,kita semakin memerlukan alat yang mempermudah kinerja kita. Bagi Anda yang mungkin sedang melakukan perjalanan keluar kota untuk mengembangkan bisnis Anda, namun teknologi laptop terlalu berat dan ribet. Anda tidak perlu khawatir karena dengan adanya ASUS ExpertBook B5 series ini Anda akan dapat melakukan kegiatan perjalanan Anda dengan nyaman dan simple,karena laptop ini sangat nyaman dibawa kemanapun dari segi bobot dan juga dimensi fisik. Body dari ASUS ExpertBook B5 series ini juga tipis yaitu hanya 1.69 cm saja,sehingga mudah diselipkan ke dalam ransel yang mungkin sudah dalam keadaan padat.


3. Dukungan Layar ASUS OLED

Tidak hanya tampilan yang tidak kalah bagus Anda lebih prodiktivitas, ASUS ExpertBook B5 Series ini juga dilengkapi dengan berbagai sertifikat bahwa laptop ini telah siap untuk digunakan dalam kepentingan apapun. Laptop ini juga dapat meminimalisir layar dari pantulan cahaya.


4. Performa ASUS ExpertBook yang Handal

Untuk dari saya sendiri hal pertama yang memang saya cari selain bobot dari laptop tersebut tentu saja performa dari laptop tersebut yang tidak kalah penting. Tentu Anda menginginkan laptop yang bekerja dengan gesit dan efisien bukan? Nah, pada laptop ASUS ExpertBook B5 Series ini Anda akan mendapatkan performa yang terbaik dari laptop ini yang tentunya dapat meningkatkan produktif Anda lebih lama. Laptop bisnis ASUS ExpertBook B5 sudah diperkuat oleh prosesor Intel® Core™ generasi ke-11 terbaru dan juga Intel® Iris® Xᵉ graphics serta menggunakan RAM 3200Hz DDR4 berkapasitas 16GB,dan dapat diupgrade hingga kapasitas 48GB yang pastinya akan membuat laptop ini semakin gesit.


5. Layanan Garanasi Khusus

ASUS ExpertBook Series juga dilengkapi dengan layanan garansi,selain memberikan garanasi 2 tahun ,tetapi ASUS juga memberikan layanan ADP (Accidental Damage Protection) yang berlaku satu tahun.


6. Tingkat Keamanan yang Tinggi

Bagi Anda yang memiliki bisnis yang cukup besar atau setara dengan level korporasi ,laptop ini cocok sekali untuk menunjang bisnis Anda, mengapa? Karena laptop ASUS ExpertBook B5 Series ini memiliki fitur keamanan unggulan yang ditanamkan (Trusted Platform Module ) yang berguna untuk melindungi berbagai data dan informasi yang sangat penting.


Dari semua keunggulan fitur yang telah dihadirkan oleh ASUS ExpertBook B5 Series, pasti Anda sudah tertarik bukan untuk membelinya? Dengan menggunakan laptop ASUS ini Anda akan mendapatkan fasilitas yang akan membantu kegiatan produktivitas bisnis Anda.

 
 
 

Comments


Post: Blog2_Post

Subscribe Form

Thanks for submitting!

  • Twitter

©2021 by chrycentia henryana. Proudly created with Wix.com

bottom of page