top of page

PANDANGAN GENERASI Y DAN Z TERHADAP TRANSFORMASI LITERASI PERPUSTAKAAN DIGITAL

04/02/2022 | Chrycentia Henryana | #USKLibraryFiesta2022 #UPTPerpustakaanUSK #USK



Disadari Bersama bahwa setiap bangsa memiliki sejarah peradaban masa lalu masing-masing.Perkembangan peradaban masa lalu tersebut sangat ditentukan dari akumulasi peninggalan warisan budaya yang dimiliki. Namun tahukah Anda bahwa perpustakaan merupakan produk budaya yang tak pernah mengingkari peristiwa sejarah di masa lalu. Perpustakaan juga berfungsi sebagai penyimpanandan pelestarian warisan budaya melalui karya tulis,cetak ,maupun karya elektronik sekalipun. Keberhasilan yang sebuah lembaga budaya sangat ditentukan oleh peran perpustakaan dalam menghimpun,mengelola,melestarikan,dan mendesiminasikan informasi kepada masyarakat.

Kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi (IPTEK) serta kemajuan arus globalisasi berpengaruh kepada perilaku pencarian informasi bagi masyarakat. Potensi perpustakaan tersebut bergerak dalam bidang informasi perpustakaan dan terhadap aksessibilitas informasi melalui transformasi organisasi informasi,tatakelola informasi semua jenis bahan dan system aksesibilitas informasi

Dalam era Revolusi Industri 4.0 dimana industry yang menggabungkan teknologi otomatis dengan teknologi cyber merupakan tren otomatis dan pertukaran data dalam bentuk teknologi manufaktur. Tentu saja era baru tersebut telah menggeserkan peran dan fungsi tradisional perpustakaan menuju modern berbasis digital.Komputasi internet dan tren media informasi dan aksebilitasi informasi merupakan inovasi yang memunculkan disrupsi digital yang mana merujuk dan mengubah tata cara konvensional akibat berkembangnya teknologi informasi dan internet.


Lalu mengapa perpustakaan itu sangat penting? dan Bagaimana pandangan Gen Z terhadap perpustakaan yang sudah berbasis digital saat ini?. Terdapat bebebrapa alasan sebagai berikut :

1. Perpustakaan merupakan jembatan peradaban bangsa,dimana dengan adanya perpustakaan dapat menjadi saluran pengetahuan dan ilmu-ilmu yang dapat disebarluaskan.

2. Perpustakaan merupakan Lembaga yang mampu menyimpan warisan budaya bangsa,mengapa?karena dengan adanya perpustakaan ,kita dapat mengetahui warisan budaya di masa lampau yang tidak diketahui sebelumnya.

3. Perpustakaan merupakan tempat untuk memancarkan ilmu pengetahuan,yang artinya dengan adanya perpustakaan banyak sekali ilmu atau wawasan yang dapat kita jadikan sebagai sumber informasi yang lengkap.

4.Perpustakaan juga dapat meningkatkan mutu pendidikan dan daya saing bangsa.



Di era Revolusi Industri 4.0 saat ini generasi Y dan Z menjadi generasi yang masuk dalam kualifikasi penduduk usia produktif di Indonesia.Kedua generasi tersebut memiliki karakter yang hampir sama sebab hidup dalam masa perkembangan teknologi yang menjadi munculnya revolusi 4.0. Generasi Z atau I generation adalah peralihan dari generasi Y saat teknologi sedang berkembang.Pola pikir mereka cenderung serba instan. Karakter dari generasi ini adalah menghargai keberagaman, menghendaki perubahan social ,suka berbagi dan berorientasi pada target.

Pandangan generasi Z terhadap perpustakaan yang sudah berbasis digital tersebut adalah, semakin mudah untuk diakses. Tidak dapat dipungkiri perpustakaan yang seharunya kita untuk mendatangi lokasinya,sekarang hanya dengan genggaman tangan saja,alias dapat diakses melalui gadget masing-masing.Kecenderungan menuju perpustakaan modern,maju, elektronis merupakan salah satu ciri yang ditunjukkan terhadap perilaku masyrakat dalam pengelola informasi

Adapun secara berangsur-angsur telah terjadi polarisasi serta perubahan dari perpustakaan tradisional menuju perpustakaan yang modern. Kondisi inilah yang mengharuskan perubahan pola pikir dalam pengelolaan perpustakaan. Menurut konsep perubahan pola pikir yang dikemukaan oleh Stuert and Moran dalam Rachmad Hermawan dan Zulfikar Zen (2006) bahwa terjadi perubahan paradigma pengelolaan perpustakaan sebagai berikut :

(1) dari segi sumber daya perpustakaan bahwa koleksi perpistakaan hanya terdiri dari satu media (own collection),dan berubah sekarang ke dalam koleksi virtual atau digital.

(2). Dari segi jasa layanan perpustakaan semula dalam Gudang sekarang berubah pada pelayanan supermarket ;

(3) Dari segi pemustaka maka perpustakaan yang dulu hanya menunggu,maka sekarang perpustakaan dipromosikan kepada pengguna

Berdasarkan urgensinya bahwa tugas pokok dan fungsi bahwa perpustakaan memiliki tugas dalam menghimpun,mengelola,mengorganisasi informasi,melestarikan informasi dan melayankan informasi kepada masyarakat pengguna. Namun masing-masing perpustakaan memiliki penekanan dan keutamaan yang sedikit berbeda. Perpustakaan Nasional memiliki fungsi utama sebagai pusat informasi dan penyimpanan pelestarian berbagai budaya bangsa,baik cetakk maupun non cetak atau terekam dalam bentuk elektronis. Perpustakaan khusus menekankan fungsi sebagai penyedia materi penelitian sederhana sedangkan perpustakaan umum menekankan fungsi sebagai pusat pendidikan dan rekreasi/kultural.


Dengan berbagai fungsi dan bentuk perpustakaan saat ini dan dalam rangka "USK Library Fiesta 2022" saya akan menceritakan sedikit tentang pengalaman yang paling menyenangkan saat saya mengunjungi Perpustakaan Nasional Republik Indonesia,Perpustakaan yang terletak di Jl.Salemba Raya No.28A Jakarta ini cukup menarik perhatian saya yang sangat menyukai kegiatan membaca, tidak heran dengan bentuk dan lokasi dari perpustakaan ini membuat siapapun ingin berlama-lama untuk menikmati sajian beragam buku-buku menarik dan berwawasan. Pengunjung dapat menemukan buku pada setiap blok yang telah disediakan dengan rapih,tidak kalah juga ruangan yang bersih dan nyaman membuat siapa saja betah untuk berlama-lama. Hal paling menarik adalah perpustakaan nasional ini juga memiliki perpustakaan yang berbasis digital atau disebut dengan iPusnas ,yang menjadi salah satu aplikasi perpustakaan yang cukup mudah. Di aplikasi tersebut Anda dapat meminjam berbagai macam buku secara gratis,dan tentunya memiliki jangka waktu peminjaman yang ditentukan.


Melihat dari perkembangan zaman yang semakin canggih,bukan menjadi penghambat bagi perpustakaan untuk lebih berkembang, salah satu nya adalah UPT.Perpustakaan Unsyiah http://library.unsyiah.ac.id/ ,dimana perpustakaan ini terletak di JL.T.Nyak Arief Kampus Unsyiah Darrussalam,Banda Aceh,Provinsi Aceh, Indonesia. Perpustakaan ini didirikan pada tahun 1970 yang pada saat itu menggun akan gedung fakultas ekonomi Universitas Syiah Kuala,seiring berkembangnya era,pada tahun 1994 gedung tersebut dapat memiliki gedung perpustakaan sendiri dan berdampingan dengan Kantor Pusat Administrasi (KPA) Unsyiah.


Tidak kalah menariknya UPT. Perpustakaan Unsyiah ini juga dilengkapi dengan aplikasi perpustakaan digital yang dapat menunjang aktivitas Anda dalam mencari sumber informasi


Dengan fitur serta pelayanan yang menarik dapat Anda temukan pada aplikasi UILIS Mobile ini yang dapat di unduh pada Playstore masing-masing . Adapun Perpustakaan Unsyiah telah melakukan kerja sama dengan UKM Literasi Informasi Unsyiah sehingga dapat mengembangkan aplikasi untuk membantu pengguna dalam mencari bahan ajar berupa video,audio,gambar dan buku teks yang berlisensi Cretive Commons BY .Anda dapat mengunjungi situs web dari http://uilis.unsyiah.ac.id/oer.


Jadi tunggu apalagi tingkatkan minat membaca Anda, untuk menjadi generasi yang memiliki literasi dan wawasan yang lebih luas.

 
 
 

Comments


Post: Blog2_Post

Subscribe Form

Thanks for submitting!

  • Twitter

©2021 by chrycentia henryana. Proudly created with Wix.com

bottom of page